Cara Membuat Scrub Dan Masker Pisang Untuk Kecantikan

Cara Membuat Scrub Dan Masker Pisang Untuk Kecantikan

Cara Membuat Scrub Dan Masker Pisang Untuk Kecantikan


Siapa yang tidak mengenal buah pisang? Buah yang warna kulitnya kuning pekat ini dapat kita jumpai diberbagai wilayah di Indonesia. Selain buahnya jantung pisang dan daunnya juga bisa kita manfaatkan untuk bahan masakan dan keperluan lainnya. Kali ini saya ingin menjelaskan manfaat dan cara mengolah buah pisang ini menjadi scrub dan masker yang bermanfaat bagi kecantikan para wanita . Apa sih manfaat scrub dan masker pisang untuk kecantikan para wanita ?
Sebagai perempuan tentunya kita menginginkan wajah yg cantik dan bersih apa lagi bawaan dari lahir. Tapi tidak semua orang bisa mendapatkannya.untuk itu tidak ada salahnya kita mencobanya dengan buah pisang karena buah pisang memiliki beberapa kandungan gizi yang sangat baik diantaranya vitamin B,B6,C, Magnesium,Kalsium,Fosfor dan  Zat Besi. Dan dari kandungan tersebut tentunya sangat bermanfaat untuk perawatan wajah. Untuk mengetahui cara membuatscrub dan masker pisang kita bisa lihat di bawah ini :

Membuat scrub pisang :

1. Siapkan buah pisang yang sudah dipotong dan dikupas kulitnya,kemudian masukkan kedalam mangkuk yg bersih.
2. Setelah itu haluskan pisang dengan garpu sampai benar benar halus.
3. Campurkan gula dan ekstra vanila ke dalam pisang yang sudah halus secukupnya kira-kira 1 sendok makan, lalu aduk hingga halus.
4. Scrub sudah jadi dan bisa kita oleskan ke bagian yang kita inginkan seperti tangan atau kaki.
5. Tunggu hingga 15-20 menit, lalu basuh dengan air bersih yang mengalir.
Dan jika masih ada sisa scrub kita dapat menyimpannya di wadah kecil yang tertutup dan dimasukkan kedalam lemari es untuk digunakan keesokkan harinya.

Cara membuat masker pisang sama seperti membuat scrub, bahan utama pasti adalah pisang. Berikut cara membuat masker pisang :

1.Siapkan buah pisang yang sudah di potong dan dikupas dari kulitnya,
2.Lalu masukkan pisang ke dalam blender
3.Masukkan / Campurkan perasan lemon dan madu atau bisa menggunakan yogurt.
4.Jika semua sudah tercampur rata lalu oleskan masker ke wajah anda. Ingat jangan oleskan masker ke daerah sekitar mata. Kita bisa menutup mata kita menggunakan timun atau tomat.
5.Biarkan sampai kering, setelah kering kita bisa bilas dengan air bersih lalu lap menggunakan handuk bersih. Dan wajah terasa segar.


Memang sih bagi sebagian orang yang sibuk cara tersebut sedikit rumit dan memakan banyak waktu untuk melakukannya. Tapi tidak ada salahnya jika kita ingin mendapatkan wajah yang cantik bukan ? Dan ingat harus sabar karena tidak cepat untuk mendapatkan hasil yang kita inginkan.. Semoga tips yang saya berikan tadi bermanfaat dan dapat membantu. Terimakasih dan selamat mencoba.