Cara Membuat Masker Wajah Alami Dari Beras

masker alami dari beras

Masker wajah alami memang lebih aman dibanding dengan masker wajah yang kita beli dari toko kecantikan. Tapi disini kita dituntut untuk melakukan beberapa proses untuk membuatnya. Jadi bagi anda yang sibuk dan tidak suka ribet,tidak saya sarankan membaca artikel ini. Artikel ini saya tujukan buat orang orang yang punya banyak waktu dan mau berusaha dengan cara alami.

Sudah tahu belum manfaat beras untuk wajah?  Jadi manfaat beras bagi wajah itu dapat membantu memutihkan wajah,menghaluskan kulit wajah,mencerahkan wajah,mengencangkan kulit wajah dan bisa juga mengilangkan jerawat loh. Nah itu tadi manfaat beras untuk wajah selain untuk dimakan sehari hari. Tapi untuk memanfaatkan beras bagi kecantikan,kita harus mengolahnya menjadi masker  alami terlebih dahulu.

Cara Membuat Masker Beras Alami

beras untuk masker


Untuk membuat masker alami dari beras yang pertama harus dilakukan adalah merendam beras dengan air secukupnya. Rendam selama beberapa jam sampai beras menjadi lunak dan mudah untuk ditumbuk menjadi tepung. Jika beras sudah lunak,angkat dari rendaman air dan keringkan dibawah sinar matahari hingga benar benar kering. Sesudah kering,tumbuk beras sampai halus seperti tepung beras yang kita beli di toko toko.

Kemudian masuk ketahap pemakaian masker alami dari beras. Ambil tepung beras yang tadi kita buat,campurkan dengan 2 sendok madu murni aduk hingga merata. Aduk terus sampai menjadi adonan seperti pasta. Kemudian oleskan ke wajah secara merata,hindari bagian mata dan mulut. Tunggu kurang lebih 30 menit sampai masker mengering. Jika sudah,bilas dengan air yang bersih dan keringkan wajah dengan handuk yang halus. Cukup ditepuk tepuk saja handuknya ke wajah!


Demikian yang bisa saya sampaikan,apakah anda tertarik untuk melakukannya dirumah? Jika anda berniat melakukan cara diatas dirumah,saya doakan sukses dan mendapatkan hasil yang maksimal. Selamat mencoba,dan terimakasih sudah membaca artikel saya tentang cara membuat masker wajah alamidari beras.


Baca juga artikel lainnya